Arsip Tag: Wolverhampton

Gundogan Komplain Terkait Performa Wasit Selama Pertandingan

Gundogan Komplain Terkait Performa Wasit Selama Pertandingan

Hasil imbang yang diraih Manchester City atas Wolverhampton pada pertandingan pekan kedua kompetisi Premier League musim ini memang cukup mengejutkan. Wolverhampton sendiri merupakan tim kelas bawah, banyak yang terkejut dengan hasil imbang ini. Ilkay Gundogan selaku pemain gelandang Manchester City lantas menyalahkan kinerja wasit atas raihan imbang tersebut.

 

Jika kita melihat hasil imbang tersebut, tentunya raihan itu menjadi pukulan tersendiri bagi Manchester City. Pasalnya Wolverhampton merupakan tim promosi, bisa dibilang kekalahan mereka mirip dengan kekalahan Manchester United atas Brighton.

 

Pertandingan antara Manchester City melawan Wolverhampton digelar di Molineux Stadium. Sebenarnya City sempat tertinggal terlebih dahulu melalui gol yang dicetak Willy Boly di menit ke 57. Pada menit ke 69, pasukan Josep Guardiola berhasil menyamakan kedudukan melalui Aymeric Laporte.

 

 

Gol yang dicetak oleh Willy Boly menuai banyak kontroversi, pasalnya sang pemain terlihat melakukan handsball sebelum gol itu terjadi. Tidak hanya sampai disitu saja, Seharusnya Manchester City mendapatkan hadiah pinalti setelah David Silva didorong oleh Ruben Neves dia area kotak terlarang.

 

Ketika ditanya mengenai performa Martin Atkinson selaku wasit pada pertandingan tersebut, Gundogan tidak bisa menyembunyikan kekesalannya terhadap kinerja wasit.

 

“Kinerja wasit pada pertandingan itu sangat buruk ! Karena itu kami harus kehilangan dua poin,” ungkap Gundogan kepada pihak Manchester Evening News.

 

“Dua kesalahan fatal dilakukan oleh wasit, pertama adalah handsball dan kedua adalah pelanggaran pemain Wolverhampton.

.

Berkat hasil imbang tersebut, Manchester City harus puas di peringkat keempat klasemen, tertinggal dari Liverpool yang menduduki posisi puncak dan Chelsea yang menduduki posisi kedua.