Arsip Tag: Timnas Brasil

Belgia Sukses Tumbangkan Brasil Dengan Skor 2 - 1

Belgia Sukses Tumbangkan Brasil Dengan Skor 2 – 1

Belgia sudah memastikan diri untuk melaju ke babak semifinal kompetisi Piala Dunia 2018 setelah membungkam Brasil dengan skor 2 – 1 pada pertandingan perempat final yang diadakan di Kazan Arena pada hari Sabtu 7/7 dini hari tadi.

Belgia berhasil unggul atas Brasil pada babak pertama dimana satu gol tercipta dari gol bunuh diri yang dilakukan oleh Fernandinho. Satu gol sisanya disumbangkan oleh Kevin De Bruyne.

Saat memasuki menit ke-13, Belgia berhasil mencuri satu angka berkat kesalahan Fernandinho. Alih-alih ingin menghalangi bola melalui sundulan sepak pojok, bola yang sebelumnya mengenai Vincent Kompany justru mengenai lengan Fernandinho sehingga terciptalah gol bunuh diri tim Brasil.

Melihat ketertinggalan gol, Brasil mulai bermain lebih agresif, tapi sayangnya keagresifan mereka justru berbuah petaka. Pada menit ke-31, Kevin De Bruyne menggandakan keunggulan melalui tendakan keras kaki kanan yang tidak mampu diantisipasi oleh kiper Brasil. Skor bertahan 2 – 0 hingga peluit tanda akhirnya babak pertama dibunyikan.

Memasuki babak kedua permainan Brasil terlihat meningkat berkat perubahan taktik yang dilakukan oleh Tite. Willian digantikan dengan Roberto Firmino. Masuknya Firmino makin mempertajam lini penyerangan Brasil.

Melihat situasi yang tidak kunjung berubah, Tite memutuskan untuk memasukkan Renato Augusto untuk menggantikan Paulinho. Keputusan ini menjadi langkah yang tepat. Selang tiga menit bermain, Renato berhasil mencetak satu gol melalui assist yang diberikan oleh Philippe Coutinho.

Sayangnya Brasil tidak mampu mengejar ketertinggalan mereka. Menjelang akhir pertandingan sebenarnya Brasil memiliki peluang emas untuk menyamakan kedudukan. Sayangnya aksi heroik dari Courtois mampu mementahkan peluang tersebut. Laga ditutup dengan skor 2 – 1.

Dengan kemenangan ini Belgia sudah dipastikan melaju ke babak semifinal dan Brasil harus gugur dari kompetisi Piala Dunia tahun ini.

Fakta Menarik Seputar Pertandingan Brasil Vs Meksiko

Timnas Brasil akan berhadapan dengan timnas Meksiko pada babak 16 besar Piala Dunia 2018. Pertandingan tersebut akan dilaksanakan malam ini. Sebelum melihat pertandingan kedua tim tersebut, mari kita lihat fakta unik tentang kedua tim terlebih dahulu.

Fakta pertama yang harus kalian ketahui adalah dalam lima pertandingan terakhir dengan Meksiko di kompetisi Piala Dunia, Brasil belum pernah menelan kekalahan sama sekali. Dari lima pertandingan tersebut Brasil berhasil meraih tiga kali kemenangan dan dua kali imbang. Bahkan gawang Brasil tidak pernah kebobolan gol dalam empat pertandingan terakhir tersebut.

Fakta kedua adalah enam kekalahan yang ditelan Brasil dalam kompetisi Piala Dunia didapatkan dari tim yang berasal dari Eropa. Brasil terakhir kali kalah dengan tim Eropa terjadi saat kompetisi Piala Dunia tahun 1990 saat mereka melawan Argentina.

Fakta ketiga, kekalahan timans Brasil atas Argentina pada tahun 1990 silam menjadi kali terakhirnya mereka gagal melaju ke babak perempat final Piala Dunia 2018.

Fakta ke-empat, satu-satunya kemenangan yang berhasil diraih oleh Meksiko saat melawan tim Amerika Selatan terjadi pada kompetisi Piala Dunia 2002, pada saat ini Meksiko berhadapan dengan timnas Ekuador dan berhasil menang dengan skor 2 – 0.

Fakta kelima, Meksiko terakhir kali berhasil masuk ke babak perempat final pada Piala Dunia tahun 1986 silam. Kala itu Meksiko berhasil melibas Bulgaria dengan skor 2 – 0 hingga akhirnya harus bertekuk lutut di tangan Jerman Barat.

Fakta ke-enam, Javier Hernandez hanya berhasil melepaskan satu tendangan yang mengarah langsung ke arah gawang dari 270 menit penampilannya di lapangan hijau saat bermain di kompetisi Piala Dunia 2018. Meski hanya melesatkan satu kali tembakan ke arah gawang, tembakan tersebut berbuah gol saat mereka berhadapan dengan Korea Selatan.

Itu dia fakta-fakta unik dari kedua tim. Ayo berikan dukungan kalian kepada tim kesayangan kalian di kompetisi Piala Dunia 2018 ini. Salam sepak bola !