Arsip Harian: Desember 8, 2021

Fernandinho

Pemain Gelandang yang Mampu Bermain Sebagai Bek Tengah

Salah satu indikasi seorang pemain bola profesional adalah dapat menjalankan instruksi dari pelatih dengan baik dan benar. Misalnya adalah ketika pelatih meminta para pemain untuk pergantian posisi atau bermain di posisi yang bukan tempat mereka sesungguhnya. Dalam permainan sepakbola, hal ini sangat sering sekali terjadi. Yang kerap kita temukan adalah para pemain bola lainnya harus menggantikan posisi teman satu tim akibat cedera atau hal lainnya.

Dalam pertandingan Premier League, hal ini pun sering sekali terjadi. Ada beberapa pemain di posisi gelandang bertahan harus bermain di bek tengah karena kondisi yang tidak memungkinkan ini. Berikut ini beberapa nama pemain yang pernah berganti posisi dan tetap dapat bermain dengan sangat baik :

  1. Kalvin Phillips
    Pemain sepak bola satu ini merupakan gelandang dari tim Leeds United yang sangat diandalkan. Awal mula karir Kalvin Phillips sebagai pemain bola adalah ketika ia berhasil lolos di akademi leeds dan langsung masuk ke tim utama sejak 7 tahun yang lalu. Ia sudah mulai berkarir dalam industri sepak bola sejak lama sekali.

    Sampai dengan detik ini, Phillips sudah bermain sebanyak 223 pertandingan untuk membawa nama Leeds. Dari seluruh pertandingan yang dimainkannya, Phillips berhasil menctak 14 gol dan 13 asis. Meski merupakan salah satu gelandang bertahan terbaik yang dimiliki oleh Leeds, Kalvin Phillips pernah dimainkan sebagai bek tengah oleh sang pelatih.

  2. Scott McTominay
    Hasil jebolan dari akademi Manchester United satu ini merupakan salah satu gelandang andalan dari tim Setan Merah. McTominay memiliki partner yang bernama Fred yang ada di posisi double pivot yang sangat kompak sekali. Ia pernah membawa MU pada kemenangan di posisi bek tengah.
  3. Fernandinho
    Salah satu pemain senior dan andalan Manchester City yaitu Fernandinho adalah seseorang yang sangat berpengaruh dalam memperkuat tim M. City sejak tahun 2013. Gelandang yang berasal dari Brasil ini telah berhasil memenangkan empat gelar Premier League selama karirnya.
  4. Declan Rice
    Gelandang lolosan dari akademi Chelsea ini sangat berkembang pesat ketika pindah ke West Ham. Pemain muda ini merupakan salah satu gelandang terbaik di Premier League. Ia pun dapat memainkan posisi bek tengah dengan sangat baik sekali.
  5. Fabinho
    Tidak sia-sia rasanya Liverpool mengeluarkan banyak sekali uang untuk mendatangkan Fabinho ke dalam tim tersebut. Pemain satu ini selalu memberikan yang terbaik dan membawa timnya pada kemenangan.