Daftar Leader Idol Group Yang Memakai Nama Panggung

Karina AESPA

Lahir dengan nama lengkap Yoo Ji Min, Leader dari grup AESPA ini memilih untuk menggunakan nama panggung Karina seperti yang saat ini kita kenal sebagai namanya selama berkarir di industri musik.

Suho EXO

Leader EXO yang kita kenal dengan nama Suho ini juga tidak memilih untuk menggunakan nama aslinya untuk berkarir. Lahir dengan nama Kim Jun Myeon, Suho memutuskan untuk menggunakan nama Suho yang memiliki arti sebagai pelindung di dalam bahasa Korea.

Irene Red Velvet

Terkenal dengan visualnya yang rupawan, leader dari Red Velvet ini juga tidak debut menggunakan nama aslinya, melainkan memilih nama Irene sebagai nama debutnya. Irene lahir dengan nama lengkapnya yaitu Bae Joo Hyun.

RM BTS

Dijuluki sebagai salah satu The Best Leader, Rap Monster atau yang kita kenal sebagai RM ini berhasil membawa member dari nama grup BTS ke dunia Internasional. Tidak menggunakan nama aslinya, RM lahir dengan nama Kim Nam Joon.

Solar Mamamoo

Memiliki nama panggung yang sangat unik dan memiliki arti yang bermakna, Solar mamamoo lahir dengan nama yang tidak kalah cantik yaitu Kim Yong Sun.

S. Coups SEVENTEEN

Merupakan salah satu leader yang memiliki banyak bakat dan juga tipe ideal dari banyak wanita, S.Coups ternyata lahir dengan nama lengkap yaitu Choi Seung Cheol.

Onew SHINee

Leader dari grup SHINee ini ternyata juga tidak berkarir menggunakan nama aslinya. Dikenal dengan nama panggung Onew, ternyata Onew lahir dengan nama Lee Jin Ki.

Leeteuk Super Junior

Sukses sebagai leader dari salah satu boyband paling populer yaitu Super Junior, Leeteuk memilih untuk berkarir menggunakan nama panggung dibanding dengan nama aslinya yaitu Park Jung Soo.

Sowon GFRIEND

Sempat berkarier sebagai idol dan juga merupakan leader dari grup GFRIEND yang sangat populer dengan nama panggung Sowon, Sowon memutuskan untuk berkarir di industri akting dengan nama aslinya yaitu Kim So Jeong.

JR NU’EST

Salah satu leader terbaik, JR yang merupakan leader dari boy grup NU’EST ini debut dengan nama panggung dan tidak menggunakan nama aslinya yaitu Kim Jong Hyun.