Arsip Harian: Februari 22, 2022

Pemain dengan gaji terbesar di usia muda

Setiap klub selalu ingin memperkuat kekuatan skuatnya agar bisa bersaing memperebutkan juara. Karena itu, mereka selalu berusaha mendatangkan pemain baru pada bursa transfer.

Pemain-pemain yang sudah memiliki pengalaman biasa menjadi sasaran klub-klub untuk direkrut. Sebab, mereka diharapkan bisa langsung memberikan dampak yang positif untuk klub barunya.

Pedri

Pedri has a left thigh injury

Barcelona mendapatkan Pedri dari klub kasta kedua Spanyol Las Palmas. Sang pemain merapat ke Camp Nou dengan nilai transfer yang mencapai 20 juta euro pada 2019.

Meski usianya masih sangat muda, Pedri mampu tampil reguler di lini tengah Barcelona. Pemain yang kini berusia 19 tahun itu juga sudah mampu menembus tim nasional Spanyol di bawah asuhan Luis Enrique.

Kontrak Pedri bersama Barcelona baru akan berakhir pada 30 Juni 2026. Dia sudah mencatatkan penampilan di semua kompetisi dan mencetak lima gol untuk Blaugrana.

Pietro Pellegri

Pietro Pellegri adalah produk akademi Genoa. Pemain asal Italia tersebut diboyong ke Prancis oleh AS Monaco pada Januari 2018 dengan biaya 20,9 juta euro.

Pellegri sudah tampil sebanyak 23 kali dengan raihan dua gol dan sat assist bersama Monaco. AC Milan kemudian meminjam sang pemain pada awal musim 2021/2022.

Sayangnya, Pellegri tak banyak mendapat kesempatan bermain di San Siro. Pemain berusia 20 tahun tersebut akhirnya pindah ke Torino pada bursa transfer Januari ini.

Jude Bellingham

Jude Bellingham mendapat perhatian dari klub papan atas Eropa usai tampil apik bersama Birmingham City. Pada usia 16 tahun, dia mampu menembus tim utama dan bermain reguler untuk Birmingham.

Walau hanya bermain di Divisi Championship, aksi Bellingham mampu membuat Borussia Dortmund kepincut. Gelandang asal Inggris tersebut kemudian diboyong ke Jerman pada musim panas 2020 seharga 23 juta euro.

Bellingham kini menjadi pemain andalan di lini tengah Dortmund. Dia sudah tampil sebanyak 74 kali dengan mencetak 8 gol dan 14 assist untuk timnya.

Alexandre Pato

Alexandre Pato diboyong AC Milan dari klub Brasil Internacional pada musim panas 2007. Kepindahannya ke San Siro pada waktu itu memakan biaya sebesar 24 juta euro.

Pato sempat menjadi andalan di lini depan Rossoneri. Dia berhasil mencetak 63 gol dan 18 assist dari 150 penampilan di semua kompetisi.

Sayang, cedera mengganggu karier Pato di San Siro. Setelah bermain selama lima setengah musim dengan Rossoneri, Pato akhirnya kembali ke Brasil dengan memperkuat Corinthians.